HomeBlogP3E Papua mendampingi kunjungan Direktur Jenderal KSDAE dan Staf Ahli Menteri (SAM) Bidang Hubungan Antar Lembaga Pusat dan Daerah ke Taman Burung dan Taman Anggrek Biak
P3E Papua mendampingi kunjungan Direktur Jenderal KSDAE dan Staf Ahli Menteri (SAM) Bidang Hubungan Antar Lembaga Pusat dan Daerah ke Taman Burung dan Taman Anggrek Biak
Pada kamis (23/11/2023), P3E Papua mendampingi kunjungan Direktur Jenderal KSDAE dan Staf Ahli Menteri (SAM) Bidang Hubungan Antar Lembaga Pusat dan Daerah ke Taman Burung dan Taman Anggrek Biak bersama dengan Kepala BBKSDA Papua, Kepala BBKSDA Papua Barat, Kepala BB TN Teluk Cenderawasih, Kepala TBTA dan Sekretaris Dinas KLH Provinsi Papua.
Dalam kunjungan tersebut disampaikan pentingnya keberadaan UPTD TBTA dalam upaya pelestarian keanekaragaman hayati di Pulau Papua sehingga perlu dukungan dari semua pihak (Pusat maupun Daerah). TBTA ini selain dimanfaatkan sebagai sarana rekreasi masyarakat Kabupaten Biak Numfor, juga dapat berfungsi sebagai miniatur keanekaragaman hayati Pulau Papua. Oleh karena itu untuk keberlanjutan pengembangan kedepannya perlu kerjasama dengan lembaga pendidikan (UNCEN atau UNIPA) untuk melakukan penelitian dan pengembangan flora dan fauna endemik di Pulau Papua.
Sebelumnya Staf Ahli Menteri (SAM) Bidang Hubungan Antar Lembaga Pusat dan Daerah juga berkesempatan untuk mengunjungi Kantor P3E Papua.
Leave a Comment